Manfaatkan ilmu karena itu akan mengikat keberkahan

Translate

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

FUNGSI PENCABANGAN IF DALAM C++



            Bahasa pemrograman C++ adalah salah satu bahasa induk dalam bidang algoritma dan pemrograman. Tidak berbeda dengan bahasa pemrograman yang lain, C++ juga memiliki konsep pencabangan logika IF untuk membandingkan beberapa kebenaran dengan memenuhi syarat yang telah ditentukan sebelumnya. Konsep yang dimiliki semua bahasa pemrograman adalah sama, yang berbeda adalah cara mengimplementasikannya dalam script atau koding dalam setiap bahasa.
            Tujuan pembelajaran sekarang adalah sejauh mana Anda memahami sistem pencabangan dalam bahasa pemrograman C++. Ilmu komputer tidak bisa dipisahkan dengan ilmu hitung karena konsep dasar dari komputer adalah melakukan komputasi yaitu perhitungan. Disini, kita akan belajar membuat program rumus Luas Segitiga, Persegi Panjang dan Segitiga dalam satu program. Berikut langkah-langkah yang harus ditempuh untuk membuat program tersebut,
       Buka Dev Blood C++ atau Turbo C++ yang Anda miliki
      Setelah muncul GUI C++, pilih menu File => New => Project, kemudian akan muncul tampilan



 Selanjutnya pilih Windows Application.
      Setelah muncul tampilan project yang baru, masukkan script code ini,


# include <iostream.h>
# include <conio.h>
main ()
{
int pilihan;
double alas, tinggi, segi3;
double panjang, lebar, lpp;
double jari2, luas_lingkaran;

cout<<"\t DiazTheHunterz \n";
cout<<"*********************************** \n";
cout<<"\t Masukkan Pilihan       "<<endl;
cout<<"1. Menghitung Luas Segitiga"<<endl;
cout<<"2. Menghitung Luas Persegi Panjang"<<endl;
cout<<"3. Menghitung Luas Lingkaran"<<endl<<endl;
cout<<"Pilih (1/2/3) : ";cin>>pilihan;
cout<<endl;

if (pilihan == 1)
{
cout<<"\t Menghitung Luas Segitiga \n";
cout<<"Masukkan Alas   : ";
cin>>alas;

cout<<"Masukkan Tinggi : ";
cin>>tinggi;

segi3=0.5*alas*tinggi;
cout<<"Luas Segitiga   = "<<segi3<<endl;
}

else if (pilihan==2)
{
cout<<"\t Menghitung Luas Persegi Panjang \n";
cout<<"Masukkan Panjang     : ";
cin>>panjang;

cout<<"Masukkan Lebar       : ";
cin>>lebar;

lpp=panjang*lebar;
cout<<"Luas Persegi Panjang = "<<lpp<<endl;
}

else if (pilihan==3)
{
cout<<"\t Menghitung Luas Lingkaran \n";
cout<<"\t Rumus Luas Lingkaran Adalah = phi*r*r \n";
cout<<"Masukkan Jari-Jari : ";cin>>jari2;
luas_lingkaran=3.14*(jari2*jari2);
cout<<"Luas Lingkaran     = "<<luas_lingkaran<<endl;
}
else
{
cout<<"Maaf, Anda Salah Memilih"<<endl;
}
getch();
}



     Jalankan program diatas dengan cara mengklik ikon compile & Run (F9)
Jika script yang Anda input benar, maka akan muncul tampilan program seperti ini,
 


 


 Letak fungsi pencabangannya adalah pada pilihan Anda, jika Anda memilih 1, maka akan keluar rumus Luas Segitiga dan Anda bisa menginput alas dan tingginya, begitupun dengan nomor 2 dan 3. Cobalah Anda tekan nomor selain 1,2 dan 3. Apa yang akan terjadi ?
7.      Pelajari script diatas dengan seksama. Apabila ada hal yang ingin ditanyakan, bisa di kirim melalui surat elektronik di Nivoriasakti@gmail.com.


Responses

0 Respones to "FUNGSI PENCABANGAN IF DALAM C++"

Return to top of page Copyright © 2013 | Platinum Theme Converted into Blogger Template by DiazTheHunterz